Palang Merah Indonesia Kabupaten Bekasi, Jawa Barat memberikan layanan pengobatan gratis kepada warga terdampak banjir di Kecamatan Muaragembong sebagai upaya percepatan pemulihan warga akibat terdampak.

Sekretaris PMI Kabupaten Bekasi Ucu Surya Jingga mengatakan pemberian layanan pengobatan secara cuma-cuma ini menyusul hasil pendataan korban banjir terkait penyakit yang ditimbulkan usai musibah.

"Jadi selama banjir, masyarakat di sini terpaksa beraktivitas di tengah genangan air, berdasarkan hasil assesment mengenai penyakit pasca banjir, mereka kebanyakan terserang influenza, gatal-gatal, dan diare," katanya di Cikarang, Rabu.

Baca juga: PMI Kabupaten Bekasi distribusikan air bersih bagi warga korban banjir

Dia mengatakan layanan pengobatan gratis ini juga dirangkaikan dengan pemberian obat-obatan untuk menangani masyarakat yang terserang penyakit akibat musibah banjir.

Ucu mengaku kegiatan tersebut disambut antusiasme masyarakat meski berlangsung di tengah guyuran hujan. Hadirnya pelayanan kesehatan ini dimanfaatkan betul oleh masyarakat yang selama dua minggu kemarin berjibaku dengan genangan air.

PMI Kabupaten Bekasi juga turun langsung ke salah satu rumah warga yang mengalami kondisi lumpuh untuk melakukan pengecekan kesehatan lebih lanjut, selain memberikan pelayanan kesehatan dan pengobatan gratis.

Baca juga: PMI Kabupaten Bekasi komitmen terus kawal aksi kemanusiaan

"Karena ada salah satu warga yang tidak memungkinkan untuk datang secara langsung, maka kami melakukan pemeriksaan dengan mendatangi secara langsung warga yang lumpuh dan dilaporkan juga sedang mengalami sakit," katanya.

Kepala Markas PMI Kabupaten Bekasi Meyliany mengatakan di tempat yang sama juga dilakukan penyaluran bantuan logistik kepada warga sekitar sebagai upaya lanjutan mendukung pemulihan usai banjir.

"Hari ini kami mendistribusikan bantuan paket sembako dalam bentuk beras, mi instan, air mineral, dan lain-lain termasuk bantuan logistik titipan dari pihak swasta. Sebanyak 60 paket sembako ini kita serahkan kepada pemerintah kecamatan setempat untuk dibagikan kepada warga," katanya.

Baca juga: Penjabat Bupati Bekasi ajak pelajar aktif ikuti kegiatan PMI

Pihaknya juga mengunjungi sekaligus memberikan bantuan kepada salah satu warga yang sebagian rumahnya roboh akibat terdampak banjir, selain mendistribusikan air bersih ke rumah-rumah warga menggunakan armada truk tangki.

"Kami mendistribusikan sebanyak 5.000 liter air bersih dengan cara keliling ke rumah-rumah warga agar kebutuhan air bersih masyarakat tetap terpenuhi karena kondisi juga hujan deras," kata dia.

Pewarta: Pradita Kurniawan Syah

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2023