Kepala Seksi Kesehatan Daerah Kerja (Daker) Mekkah M Imran Saleh mengatakan seorang calon haji yang jatuh dan mengalami patah tulang tempurung lutut sudah menjalani operasi pemasangan klep dan saat ini dirawat di RS Arab Saudi.

Menurut Imran, di Mekkah, Selasa, pasien yang mengalami patah di tempurung lutut akibat jatuh tersebut baru bisa beraktivitas kembali sekitar enam hingga delapan hari setelah tindakan pemasangan klep.

Imran mengatakan, setiap hari dokter di Kantor Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) melakukan kunjungan visitasi kepada pasien yang dirawat di RS untuk menjembatani komunikasi pasien dengan dokter yang merawat. 

Baca juga: Sakit, dua calon haji Embarkasi Aceh kloter 5 gagal berangkat
Baca juga: Jamaah haji sakit, disiapkan layanan safari wukuf


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Jamaah haji patah tulang sudah jalani operasi

Pewarta: Desi Purnamawati

Editor : Riza Harahap


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2022