Painan (Antara Megapolitan) - Sebanyak 135 pebalap dari 21 tim akan turun pada kejuaraan balap sepeda internsional Tour de Singkarak (TDS) 2015 etape pertama dari Pantai Carocok Painan menuju Pantai Gondoria di Pariaman, Sumatera Barat, Sabtu.

Pada etape pertama dengan jarak tempuh 163 km itu seluruh pebalap akan dihadapkan dengan lintasan balap yang cukup variatif. Hanya saja lintasan datar dan berbelok-belok lebih dominan. Dengan demikian, pebalap yang kuat di-"sprint" mempunyai peluang besar untuk menjadi yang terbaik.

Peluang tidak hanya untuk tim asing, tetapi juga untuk tim lokal. Jika dilihat dari komposisi pebalap, tim asal Asia Utara, seperti dari Jepang, Hong Kong, dan Tiongkok, kemungkinan bisa menyodok. Namun, harus pula mewapadai tim asal Timur Tengah, seperti dari Tabriz Petrochemical Team maupun Pishgaman.

Tidak hanya itu, kejuaraan dengan total hadiah Rp2,5 miliar ini kedatangan tim yang pernah merasakan turun di kejuaraan balap sepeda paling bergengsi di dunia, yaitu Tour de France. Tim tersebut adalah Track Team Astana Kazakstan.

Bagi tim asal Indonesia, etape pertama ini juga menjadi peluang untuk menyodok. Ada beberapa pebalap yang mempunyai peluang, seperti Fatahillah Abdulah yang memperkuat timnas. Begitu pula, dengan Herwin Jaya dan Bambang Suryadi yang memperkuat BRCC-UBK Banyuwangi.

Satu lagi yang Indonesia yang diharapkan mampu menyodok, yaitu pebalap dari Pegasus Continental Cycling Team (PCT). Satu-satunya tim kontinental asal Indonesia itu kini diperkuat pebalap potensial, seperti Dadi Suryadi, Aiman Cahyadi, Robin Manullang, Agung Ali Sahbana, Dani Lesmana, dan Odie Setiawan.

"Tim kami sudah siap. Jadi, kami akan memaksimalkan kemampuan pebalap. Kami akan menggebrak sejak etape pertama," kata Pelatih PCT Wawan Setyobudi saat dikonfirmasi sebelumnya.

Tim PCT pada kejuaraan yang diprakarsai oleh Kementerian Pariwisata itu membidik posisi relatif cukup tinggi, yaitu posisi dua klasemen umum kejuaraan kategori 2.2 ini. Peluang ini cukup terbuka karena personel yang ada dinilai cukup mumpuni.

Tour de Singkarak 2015 akan menempuh jarak lebih dari 1.300 km dan melintasi 18 kota dan kabupaten di Sumatera Barat. Berikut masing-masing etape yang akan dilalui pebalap:

- Sabtu (3/10/2015): Pesisir Selatan-Pariaman (136 km)

- Minggu (4/10/2015): Padang Pariaman-Kabupaten Solok (120 km)

- Senin (5/10/2015): Sijunjung-Dharmasraya (157 km)

- Selasa (6/10/2015): Solok Selatan-Sawahlunto (160 km)

- Rabu (7/10/2015): Bukittinggi-Tanah Datar (145 km)

- Kamis (8/10/2015): Payakumbuh-Limapuluh Kota (135 km)

- Jumat (9/10/2015): Pasaman-Pasaman Barat (98 km)

- Sabtu (10/10/2015): Pasaman Barat-Agam (121 km)

- Minggu (11/10/2015): Padang Panjang-Padang (110 km).
 

Pewarta: Bayu Kuncahyo

Editor : M. Tohamaksun


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2015