Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Miftah Farid mengatakan tiga bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati yang akan maju pada Pilkada Karawang 2020 telah memenuhi syarat pencalonan.

"Hasil pemeriksaan kesehatan bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati serta hasil verifikasi dokumen syarat pencalonan dinyatakan memenuhi syarat," katanya, di Karawang, Rabu.

Baca juga: Daftar pemilih sementara Pilkada Karawang capai 1,6 juta orang

Ia mengatakan, berkas dokumen syarat calon dan pencalonan setelah diteliti dan diverifikasi bersama Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Karawang dinyatakan lengkap.

"Setelah diteliti bersama-sama, seluruh berkas itu dinyatakan memenuhi syarat," kata dia.

Baca juga: Kampanye tatap muka di Karawang tetap terapkan protokol kesehatan

Sedangkan untuk hasil pemeriksaan kesehatan sebagaimana berita acara yang diserahkan RSPAD Gatot Soebroto kepada KPU Karawang, tiga bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati telah memenuhi syarat.

Sementara itu, tiga bakal pasangan calon bupati dan wakil bupati yang telah mendaftar ke KPU Karawang, yakni pasangan Cellica Nurrachadiana-Aep Syaepuloh yang diusung Partai Demokrat, PKS, NasDem, dan Golkar.

Baca juga: Parpol di Karawang deklarasi patuh protokol kesehatan tahapan Pilkada 2020

Kemudian pasangan Yesi Karya Lianti-Adly Fairuz yang diusung PDIP, PAN, PBB, dan PPP, serta pasangan Ahmad Zamakhsyari-Yusni Rinzani yang diusung PKB, Gerindra, dan Hanura.

Pewarta: M.Ali Khumaini

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2020