Bogor, (Antaranews Bogor) - Mengisi liburan Hari Raya Natal wahana bermain The JungleLand Adventure Theme Park, Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat dipadati ribuan pengunjung.

Marketing Komunikasi JungleLand Theme Park, Minia Artpita Barus di Bogor, Minggu mengatakan dalam liburan Natal per harinya JungleLand dikunjungi oleh hampir sekitar 8.000 orang pengunjung.

"Di hari Sabtu kemarin (27/12) pengunjung kurang lebih mencapai 10.000 orang," katanya kepada Antara.

Ia mengatakan, para pengunjung ini umumnya berasal dari wilayah Jabodetabek, Bandung, Banten, Kerawang dan ada juga dari Jawa tengah.

Banyak pengunjung memanfaatkan libur Natal untuk berlibur bersama keluarga di JungleLand Adventure Theme Park, yang memiliki 32 wahana di Zona Carnivalia, Zona Tropicalia dan Zona Mysteria.

"Wahana permainan ini mewarkan pengalaman yang berbeda di libur Natal dan akhir tahun," katanya.

Selama libur Natal, lanjut Minia, antrian pengunjung untuk bisa menikmati 32 wahanan di JungleLand Adventure Theme Park tidak terelakkan karena padatnya kunjungan.

Meski demikian, pengunjung tetap bersabar untuk mengantri walau tidak terlalu lama untuk bisa menikmati keseluruhan wahana yang tersedia.

"Kita berharap pengunjung dapat terus mengalami peningkatan hingga masa liburan berakhir tanggal 4 Januari 2015 mendatang," katanya.

Untuk menarik minat pengunjung, berbagai atraksi ditampilkan selama liburan Natal seperti dekorasi payung warna-warni di area Downtown, big clock arch di downtown yang dijadikan banyak sudut untuk berfoto oleh para pengunjung.

Ada juga kegiatan foto bersama Santa Claus dan bagi-bagi hadiah dari Santa untuk para pengunjung yang datang. Tidak ketinggalan juga, penampilan dari para perfomer JungleLand di Junglelan Carnival yang menghadirkan maskot dan icon-icon wahana permainan tersebut.

"Momen ini dimanfaatkan oleh pengunjung untuk dapat berfoto bersama para maskot dan icon Jungleland," katanya.

Minia menambahkan, pada malam pergantian tahun baru nanti, JungleLand akan mengadakan acara spektakuler seperti konser langsung musisi Anji bertajuk "Anji Live Concert", pertunjukan kembang api, cosplay, female DJ performance, DnR Percussion, Laser Show, JungleLand Carnival of Light dan masih banyak lagi.

"Untuk akhir tahun kami membuat acara bertajuk "Glow in The Park". Dan pada tanggal 1 Januari 2015 nantinya akan diadakan program CSR dengan mengundang sekitar 500 anak yatim untuk bermain di JungleLand," kata Minia.

Pewarta: Laily Rahmawati

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2014