Sukabumi, (Antaranews Bogor) - Tiga wisatawan asal Bekasi, Jawa Barat, tenggelam di Pantai Karanghawu, Kabupaten Sukabumi, satu di antaranya tewas, satu hilang dan satu lagi selamat.

Informasi yang dihimpun Antara dari anggota Badan SAR Nasional (Basarnas) Pos Sukabumi, Sabtu, korban meninggal dunia diketahui bernama Putra Pranada Wanajaya (20), warga Villa Bekasi Indah I Blok H2 Nomor 24 Tambun Selatan, Bekasi. Kemudian yang hilang, yakni Fahrul, warga Bekasi, sedangkan korban yang selamat adalah Ignasius Rico, (18) warga Kompas Indah Tambun Selatan Bekasi.

"Informasi yang kami terima ketiganya berenang terlalu tengah di saat gelombang tinggi, diduga ketiganya tergulung ombak dan terbawa arus bawah laut. Korban selamat saat ini masih shock dan jasad almarhum putra ditemukan tidak jauh dari lokasi tenggelamnya," kata Wakil Komandan Basarnas Pos Sukabumi, Zulfikri kepada Antara, Sabtu.

Menurut Zul, jasad korban yang hilang tenggelam diduga masih berada di bawah permukaan air atau terselip bebatuan karang, karan lokasi musibah merupakan tempat berkarang. Pencarian pun terus dilakukan yang melibatkan Forum Koordinasi SAR Daerah, Polairud Polres Sukabumi dan Koramil Cisolok.

Pencarian pun mendapat kendala yakni gelombang cukup tinggi. Sehingga pencarian yang dilakukan oleh tim SAR gabungan kesulitan, ditambah cuaca buruk yang bisa saja menyebabkan kecelakaan terhadap anggota SAR tengah melakukan operasi SAR ini.

"Pencarian belum membuahkan hasil, namun kami sudah membentuk tim untuk melakukan pencarian di darat dan di laut," tambahnya.

Zul mengatakan hingga saat ini anggota masih di tempat kejadian musibah untuk bersiaga dan memantau karena bisa saja jasad korban muncul ke permukaan laut agar bisa dievakuasi segera.

Pewarta: Aditya A Rohman

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2014